Cara Daftar Traveloka Eats Driver dan Merchant

Cara Daftar Traveloka Eats Driver dan Merchant

Setelah masyarakat dimudahkan dengan layanan GrabFood, ShopeeFood, dan GoFood, sekarang ada lagi layanan pemesanan makanan online yang baru yang dirilis oleh Traveloka, yakni Traveloka Eats.

Seperti yang kita ketahui, kalau Traveloka merupakan salah satu aplikasi pemesanan tiket pesawat, kereta api, reservasi hotel dan penginapan secara online. Namun, kini Traveloka mencoba meluncurkan sebuah layanan baru yang bernama Traveloka Eats.

Buat kamu yang belum tahu apa itu Traveloka Eats, silakan simak penjelasan dari Gonel.id di bawah ini mengenai pengertian, fitur-fitur, keuntungan, dan cara daftar Traveloka eats untuk driver maupun merchant atau mitra.

Apa Yang Dimaksud Dengan Traveloka Eats?

cara daftar traveloka eats

Traveloka Eats adalah sebuah platform atau layanan yang bisa membantu kamu dalam memesan atau membeli makanan dan minuman secara online.

Pesanan yang kamu lakukan nantinya akan diantarkan langsung oleh kurir yang sudah terdaftar sebagai driver di TravelokaEats.

Layanan pemesanan makanan dan minuman online bukan sesuatu yang asing lagi, karena hampir semua masyarakat terutama yang tinggal di daerah perkotaan pasti menggunakan layanan ini setiap hari.

Pasalnya, sebelum hadirnya Traveloka Eats, sudah ada perusahaan lain yang sudah lebih dulu meluncurkan layanan pemesanan makanan online semacam ini di Indonesia, salah satunya GoFood dari perusahaan Gojek, ShopeeFood dari Shopee, dan GrabFood dari Grab.

Meskipun sama-sama bergerak di bidang jasa pemesanan makanan dan minuman online, namun masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri, begitu juga dengan TravelokaEats.

Uniknya, di Traveloka Eats kamu bisa menemukan beberapa menu yang lebih jelas dari ribuan restoran dan rumah makan yang terdaftar di dalamnya.

Bukan cuma itu saja, kamu juga akan diberikan berbagai promo diskon yang menarik untuk diklaim, bahkan sampai Rp50.000,- lho.

Baca juga: 9+ Ide Jualan Online Yang Cepat Laku dan Bikin Untung Setiap Hari

Cara Daftar Traveloka Eats Untuk Merchant

traveloka eats

Bagaimana cara mendaftar di Traveloka Eats? Cukup mudah sekali, buat kamu yang sedang merintis usaha atau bisnis F&B dan ingin mencoba memperkenalkan produk atau bisnis kamu ke jangkauan yang lebih luas melalui berbagai macam platform digital marketing, maka Traveloka Eats wajib sekali kamu coba.

Jika tertarik untuk mencoba daftar Traveloka Eats untuk merchant alias para pemilik bisnis F&B atau pelaku usaha UMKM, silakan kamu ikuti langkah-langkah mudah berikut ini.

  1. Buka halaman “Formulir Pendaftaran Traveloka Eats – Delivery” melalui browser smartphone atau laptop kamu.
  2. Silakan baca terlebih dahulu informasi yang tertera di atas formulir, sebelum kamu mengisi formulir pendaftaran tersebut.
  3. Jika sudah, silakan kamu masukkan alamat email yang masih aktif.
  4. Kemudian klik tombol “Berikutnya”.
  5. Selanjutnya, silakan kamu isi formulir “Profil Perusahaan / Pemilik”, yaitu:
    • Input Nama Entitas (PT/CV) atau Nama Gerai (*jika tidak memiliki badan usaha)
    • Input Merk Dagang (Nama Restoran/Nama Gerai)
    • Input Nama Pemilik atau Diwakili oleh siapa
    • Input Alamat Lengkap Entitas (PT/CV / Pemilik
    • Upload foto KTP Pemilik atau KTP Direktur
    • Upload foto Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
    • Input Nama Pengelola
    • Input Alamat Email Pengelola
    • Input Nomor Handphone Pengelola (Nomor WA / Whatsapp)
    • Input Jumlah Cabang Restoran
  6. Kemudian klik lagi tombol “Berikutnya”.
  7. Sekarang kamu lengkapi juga formulir “Upload File Pendaftaran”, diantaranya:
    • Unggah Foto Halaman Pertama Buku Rekening/Rekening Koran/Internet Banking (yang menampilkan detail nama & nomor rekening).
    • Unggah Scan/Foto Surat Perjanjian Kerjasama yang telah ditanda-tangani dan diberi paraf di setiap halamannya (*semua halaman).
    • Unggah File Lampiran PKS
    • Unggah Foto Produk Makanan & Minuman Restoran yang tersedia di Buku Menu (Minimal 2 Foto).
    • Unggah Foto Restoran TAMPAK LUAR RESTORAN/USAHA MAKANAN. (lampirkan foto pemilik/penanggung jawab usaha dengan nama usaha yang terdapat diluar dengan latar belakang bangunan atau tempat usaha tampak luar; pastikan wajah menghadap kamera dan terlihat jelas).
    • Unggah Foto Restoran TAMPAK DALAM; di dapur dengan produk makanan yang dijual di Traveloka. (foto bagian dalam restoran/usaha makanan bersama dengan pemilik/penanggung jawab restoran; pastikan wajah pemilik/penanggung jawab menghadap kamera dan terlihat dengan jelas); wajah harus sama dengan KTP yang di daftarkan.
    • Unggah foto owner sedang memegang KTP, (pastikan wajah terlihat jelas).
    • Pilih Kota – Lokasi Restoran berada (contoh : Jakarta).
  8. Kemudian kamu klik tombol “Berikutnya”.
  9. Lalu kamu akan melihat pernyataan tertulis yang isinya kurang lebih seperti ini: “Dengan melengkapi formulir ini, anda setuju dan sepakat untuk bekerjasama dengan Traveloka Eats, dan setuju memberikan komisi kepada Traveloka Eats senilai 25% dari menu yang berhasil terjual di aplikasi Traveloka Eats” di halaman terakhir pendaftaran.
  10. Terakhir, silakan kamu kirim saja formulir pendaftarannya dengan cara klik tombol “Kirim”.
  11. Selesai.

Bagaimana, sangat mudah sekali bukan? Selain cara daftar Traveloka Eats untuk merchant atau mitra, kamu juga harus tahu bagaimana cara daftar menjadi mitra driver di Traveloka Eats. Yuk, lanjut baca panduannya berikut ini.

Baca juga: 9+ Cara Jualan di Shopee Agar Laku Setiap Hari

Cara Daftar Traveloka Eats Untuk Driver

daftar traveloka eats driver

1. Syarat Menjadi Driver Untuk Traveloka Eats

Buat kamu yang tertarik untuk menjadi mitra driver di Traveloka Eats, kamu harus bersedia memenuhi beberapa persyaratan yang ditentukan oleh pihak Traveloka, diantaranya ialah sebagai berikut:

  1. Memiliki smartphone Android atau iOS dengan kapasitas RAM minimal 2GB;
  2. Memiliki kartu Surat Izin Mengemudi atau SIM C yang masih aktif;
  3. Memiliki kartu identitas diri asli, yaitu e-KTP;
  4. Membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian atau SKCK yang masih berlaku dan baru diperbaharui.
  5. Rekening bank milik pribadi untuk keperluan transaksi;
  6. Memiliki sepeda motor yang lengkap dengan BKPB dan STNK; dan
  7. Mengisi formulir pendaftaran.

Jika semua syarat-syarat di atas sudah kamu penuhi, sekarang kamu harus mengetahui tata cara atau panduan pengisian formulir pendaftaran aplikasi Traveloka Eats untuk Driver.

2. Cara Mengisi Formulir Pendaftaran Traveloka Eats Driver

Baiklah, sekarang sudah waktunya kamu mendaftar sebagai mitra driver Traveloka Eats. Yuk, ikuti langkah demi langkah berikut ini:

  1. Pertama, silakan buka halaman “Formulir Pendaftaran Mitra Pengemudi Traveloka Eats” melalui browser.
  2. Selanjutnya, silakan isi formulir pendaftaran yang tersedia di sana, yaitu:
    • Input Email yang aktif;
    • Input Nama Lengkap (Sesuai KTP);
    • Input Tanggal Lahir (Sesuai KTP);
    • Pilih Jenis Kelamin (Pria/Wanita);
    • Pilih Kota Domisili;
    • Input Alamat Tinggal Saat Ini;
    • Input Nomor Handphone (di awali dengan 08xxx);
    • Input Nomor Handphone yang dapat di hubungi untuk keadaan darurat (di awali dengan 08xxx);
    • Input Nomor Handphone lainnya jika ada (di awali dengan 08xxx);
    • Input Pekerjaan Sebelumnya;
    • Jika terdaftar sebagai pengemudi di aplikasi online lain, sebutkan aplikasi online tersebut (dapat memilih lebih dari satu: Grab, Gojek, Shopee, Yang lain: …)
    • Tahun Kendaraan Motor (misal 2012);
    • Apakah kamu memiliki KTP asli yang masih berlaku (persyaratan wajib)? Ya atau Tidak;
    • Apakah kamu memiliki SIM C asli yang masih berlaku (persyaratan wajib)? Ya atau Tidak;
    • Apakah kamu memiliki STNK asli kendaraan yang akan di pakai (persyaratan wajib)? Ya atau Tidak;
    • Apakah kamu memiliki SKCK (persyaratan wajib, bisa menyusul)? Ya atau Tidak;
    • Rekening bank yang kamu miliki (Mandiri, BCA, BNI, BRI, Yang lain: …);
    • Apakah kamu memiliki handphone tipe Android (minimal RAM 2GB)? Ya atau Tidak.
  3. Jika kamu sudah sampai ke kolom teks yang bertuliskan “Terima kasih telah tertarik untuk bergabung menjadi Calon Mitra Pegemudi Traveloka Eats. Catatan: Pendaftaran tidak di pungut biaya (GRATIS)”, itu artinya formulir sudah kamu isi semuanya.
  4. Terakhir, silakan klik saja tombol “Kirim”.
  5. Selesai.

Baca juga: Contoh Bisnis Plan Makanan Sederhana Yang Terbukti Berhasil

Apa Keuntungan Bergabung dengan Traveloka Eats?

daftar traveloka food

Bukan hanya tahu pengertian dan panduan cara daftar beserta syarat gabung menjadi mitra driver di Traveloka Eats saja, kamu juga harus mengetahui apa saja keuntungan yang akan di dapatkan jika bergabung dengan TravelokaEats.

Platform yang satu ini sangat populer sekali di kalangan masyarakat, apalagi buat yang baru membuka usaha atau bisnis baru dan ingin usaha atau bisnisnya di kenal banyak orang.

Berikut di bawah ini adalah beberapa keuntungan bergabung Traveloka Eats bagi pengusaha kuliner atau driver:

1. Kesempatan Memiliki Pelanggan Aktif

Salah satu keuntungan yang akan kamu dapatkan jika bergabung dengan Traveloka Eats aadalah berkesempatan memiliki sejumlah pelanggan yang aktif.

Hal ini tentunya bisa saja terjadi, karena aplikasi Traveloka Eats yang notabenya sebagai layanan pemesanan makan online yang memberikan berbagai macam fitur menarik.

Bahkan, banyak yang melakukan analisis kalau aplikasi Traveloka Eats memiliki jumlah pengunjung lebih dari 1 (satu) juta per hari.

Inilah salah satu sebab yang memungkinkan kamu untuk mendapatkan pelanggan yang aktif, karena setiap pengguna aplikasi Traveloka Eats bisa mengaksesnya kapanpun dan di manapun, setiap kali masuk, menu makanan sudah siap untuk di pesan.

2. Kesempatan Mendapatkan Pelanggan Royal

Bukan hanya berkesempatan untuk mendapatkan pelanggan aktif atau pelanggan setia, kamu juga berkesempatan untuk memperoleh pelanggan yang royal dalam memesan makanan atau minuman di aplikasi Traveloka Eats.

Menurut beberapa kabar, rata-rata setiap pengguna melakukan transaksi makanan dan minuman yang di pesan sekitar Rp300.000,- setiap pemesanannya.

Hal tersebut yang mampu membuat usaha bisnis kuliner kamu semakin laris manis, karena Traveloka Eats sebagai aplikasi pemesan makanan dan minuman online mampu memberikan kemudahan kepada semua pengguna dalam mengakses aplikasinya, mulai dari pendaftaran, proses memesan makanan dan sampai metode pembayaran. Pokoknya, jualan di Traveloka Eats di jamin untung.

3. Meningkatkan Pertumbuhan Pasar

Bukan hanya itu saja, jika kamu bergabung dan bekerjasama dengan layanan pemesan makanan dan minuman online dari Traveloka Eats, maka siap-siaplah bisnis kuliner kamu akan mengalami peningkatan yang signifikan.

Pertumbuhan pasar bisa mengalami peningkatan hingga 800% (persen) setiap tahunnya. Hal tersebut di sebabkan oleh adanya sistem layanan dan teknologi yang super canggih di dalam aplikasinya. 

4. Sistem Bagi Hasil – Join Venture

Selain itu, keuntungan bergabung dengan platform pemesan makanan dari Traveloka Eats berikutnya adalah adanya sistem bagi hasil yang saling menguntungkan.

Sama seperti aplikasi GoFood dan aplikasi GrabFood yang menerapkan sistem join ventur 80:20, yaitu 80% untuk pemilik usaha / pemilik restoran, sedangkan yang 20% untuk pihak TravelokaEats.

Oiya, buat yang mencoba belanja dari toko luar negeri di Shopee, kamu bisa membaca artikel cara belanja di Shopee luar negeri.

Baca juga: 7+ Contoh Usaha Modal Kecil Untung Besar Yang Bisa Di coba!

Akhir Kata

Demikianlah penjelasan detail mengenai bagaimana cara daftar Traveloka Eats untuk merchant dan driver yang benar. Pokoknya, buat kamu yang akan bergabung atau mendaftar di TravelokaEats, silakan ketahui terlebih dahulu syarat-syaratnya agar proses pendaftaran bisa berjalan lancar.

Tukang Share Informasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *